17/01/10

semacam puisi ?!

Sebagai seorang pelajar (baca : mahasiwa) yang sok merasa paling sibuk..saya seringkali mengalami waktu-waktu menjenuhkan dengan banyak tugas..tugas dan tugas..satu dua tugas saya anggap 'wajar'..tiga empat tugas saya bilang 'yaa sekali-kali memang begini'..lima enam tugas, agak jengkel dan menanggapi dengan sikap 'mau nggak mau harus mau'..lebih dari itu?? wajarlah kalo akhirnya saya merasa 'agak tertekan dan terkekang'..dan dengan tulisan semacam puisi ini saya ingin coba mengungkap apa yang saya rasakan..karena kadang suara seseorang seperti saya di luar sana hanya seperti setetes air di tengah samudera, dan mungkin hanya sampai sini saja..karena saya (diam-diam) memang hanya seorang penakut (pengecut ??)..!?

yyaaa! inilah saya dengan dunia saya yang sesungguhnya..


Mengadu waktu (31122009)

Kalau tak salah malam kesekian

Ketika tak kuat lagi menahan beban

Tak mempan lagi dengan hiburan

Apalagi hanya sekedar saran

Di muka ruangan tertunduk dalam

Menatap layar yang tak kunjung padam

Kata demi kata beradu dalam kelam

Menyisir buku halaman demi halaman

Mereka bilang ini wajar untuk kalian

Keterbatasan dahulupun tak menjadi penghalang

Sekarang dengan segenap kemudahan

Apakah kalian tak sanggup menahan??

Bukan itu yang kami cemaskan

Bukan pula kuantitas yang kami takutkan

Tapi buka nuranimu dalam malam

Ketika tak segan lagi selalu memberi beban

Apa yang engkau kejar

Beradu dengan gelar?

Atau membimbing kami dengan benar?

Kami bukan mesin yang hanya bekerja setelah digerakkan

Kami bukan patung yang hanya diam selalu kau permainkan

Dengarkan kami yang sedang berpeluh

Lihatlah wajah kami yang semakin keruh

Dan tolong jangan abaikan kami yang mengeluh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar